HUBUNGAN POLA MAKAN TERHADAP KEJADIAN GASTROESOPHAGEAL REFLUX DISEASE PADA MAHASISWA KEDOKTERAN UNIVERSITAS BAITURRAHMAH

Diko Ilham, NPM : 2010070100070 (2023) HUBUNGAN POLA MAKAN TERHADAP KEJADIAN GASTROESOPHAGEAL REFLUX DISEASE PADA MAHASISWA KEDOKTERAN UNIVERSITAS BAITURRAHMAH. Other thesis, UNIVERSITAS BAITURRAHMAH.

[thumbnail of Diko Ilham 2023.pdf] Text
Diko Ilham 2023.pdf

Download (1MB)

Abstract

Gastroesophageal reflux disease (GERD) adalah gangguan saluran pencernaan dimana isi lambung berulang kali kembali ke kerongkongan, menyebabkan berbagai gejala dan komplikasi. Mulas, regurgitasi, odynophagia, mual, kesulitan menelan, dan kesulitan tidur di malam hari hanyalah beberapa tanda dan gejala klinis GERD. Gastroesophageal reflux disease adalah penyakit sistem pencernaan cukup umum di masyarakat, tidak terkecuali pada mahasiswa yang akan menyebabkan terganggunya aktivitas sehari hari dan mengurangi kualitas hidup mahasiswa. Salah satu hal yang mempengaruhi awal mula terjadinya GERD adalah pola makan. Mahasiswa di perguruan tinggi memiliki kebiasaan makan yang buruk, mereka sering memilih makanan cepat saji, camilan, dan makanan asam atau pedas, yang meningkatkan kemungkinan terkena GERD

Tujuan Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pola amakn terhadap kejadian Gastroesophageal Reflux Disease pada Mahasiswa Kedokteran Universitas Baiturrahmah.

Metode: Penelitian ini menggunakan desain deskriptif korelasi dengan metode cross sectional menggunakan data primer dengan jumlah sampel 60 responden. Analisa data univariat disajikan dalam bentuk distribusi frekuensi dan analisia bivariat menggunaka uji chi-square.

Hasil: Berdasarkan hasil penelitian ini mahasiswa yang positif mengalami GERD sebanyak 16 orang (22,7%) dan mahasiswa yang memiliki pola makan kurang baik yaitu sebanyak 19 orang (31,7%). Hasil uji statistik menunjukkan terdapat hubungan pola makan terhadap kejaidan GERD (p=0,000).

Kesimpulan: Penelitian ini terdapat hubungan bermakna antara pola makan terhadap kejadian Gastroesophageal Reflux Disease pada Mahasiswa Kedokteran Universitas Baiturrahmah.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Gastroesophageal Reflux Disease, Pola Makan, Mahasiswa.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran > Program Studi Kedokteran Umum
Depositing User: Suci Yasefia
Date Deposited: 14 Sep 2024 04:03
Last Modified: 14 Sep 2024 04:03
URI: http://repository.unbrah.ac.id/id/eprint/946

Actions (login required)

View Item
View Item