GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN UPAYA PENCEGAHAN HIPERTENSI PADA LANSIA DIPUSKESMAS NANGGALO TAHUN 2023

Advina Putri, NPM : 2010070100043 (2023) GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN UPAYA PENCEGAHAN HIPERTENSI PADA LANSIA DIPUSKESMAS NANGGALO TAHUN 2023. Other thesis, UNIVERSITAS BAITURRAHMAH.

[thumbnail of Advina Putri 2023.pdf] Text
Advina Putri 2023.pdf

Download (1MB)

Abstract

Hipertensi ditimbulkan karena adanya suatu peningkatan abnormal tekanan darah melebihi nilai normal yaitu tekanan darah sistolik ≥140 mmHg dan tekanan darah diastolik ≥90 mmHg diukur minimal dua kali dalam posisi duduk. Hipertensi dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti jenis kelamin, usia, genetik, pola makan, dan stress

Tujuan: Untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan upaya pencegahan kekambuhan hipertensi pada lansia di Puskesmas Nanggalo tahun 2023. Metode: Jenis penelitian adalah deskriptif kategorik. Populasi terjangkau pada

penelitian ini adalah semua lansia hipertensi di Puskesmas Nanggalo tahun 2023 sebanyak 63 sampel dengan teknik purposive sampling. Analisa data univariat disajikan dalam bentuk distribusi frekuensi dan pengolahan data menggunakan komputerisasi program SPSS versi IBM 26.0.

Hasil: Usia terbanyak adalah lanjut usia (elderly) yaitu 38 orang (60,3%), jenis kelamin terbanyak adalah perempuan yaitu 48 orang (76,2%), pendidikan terakhir terakhir terbanyak adalah SD yaitu 23 orang (36,5%), tingkat pengetahuan hipertensi dikategorikan kurang yaitu 28 orang (44.4%), dan upaya pencegahan kekambuhan hipertensi pada lansia dikategorikan kurang yaitu 31 orang (49,2%).

Kesimpulan: Usia terbanyak adalah lanjut usia (elderly), jenis kelamin terbanyak adalah perempuan, pendidikan terakhir terbanyak adalah SD, tingkat pengetahuan hipertensi dikategorikan kurang,dan upaya pencegahan kekambuhan hipertensi pada lansia dikategorikan kurang.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Hipertensi, elderly, usia, jenis kelamin, pendidikan terakhir, tingkat pengetahuan hipertensi, dan upaya pencegahan kekambuhan hipertensi pada lansia.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran > Program Studi Kedokteran Umum
Depositing User: Aprina Wisrianti, SE aprina
Date Deposited: 14 Sep 2024 04:01
Last Modified: 14 Sep 2024 04:01
URI: http://repository.unbrah.ac.id/id/eprint/922

Actions (login required)

View Item
View Item