HUBUNGAN STRES DENGAN TEMPOROMANDIBULAR DISORDER (TMD) PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN GIGI UNIVERSITAS BAITURRAHMAH ANGKATAN 2020

ANGELA TOBERIANIDA OCEANIA BERHANA, NPM : 2010070110039 (2024) HUBUNGAN STRES DENGAN TEMPOROMANDIBULAR DISORDER (TMD) PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN GIGI UNIVERSITAS BAITURRAHMAH ANGKATAN 2020. Other thesis, UNIVERSITAS BAITURRAHMAH.

[thumbnail of PDF FINAL SKRIPSI Angela Toberianida Oceania Berhana-1-13.pdf] Text
PDF FINAL SKRIPSI Angela Toberianida Oceania Berhana-1-13.pdf

Download (1MB)

Abstract

Stres adalah respon fisiologis berupa kekhawatiran atau ketegangan
mental seseorang dalam menghadapi situasi yang sulit. Dengan tuntutan studi yang tinggi,
mahasiswa kedokteran gigi sering mengalami stres. Stres yang tidak dikontrol dapat
berakibat buruk pada fisik dan fungsi tubuh, salah satunya dapat meningkatkan resiko
munculnya temporomandibular disorder (TMD). Stres dapat memicu hiperaktivitas otot
yang akan menyebabkan kelelahan pada temporomandibular joint. Tujuan : untuk
mengetahui hubungan antara stres dengan temporomandibular disorder pada mahasiswa
fakultas kedokteran gigi Universitas Baiturrahmah Angakatan 2020. Metode : penelitian ini
merupakan studi observasional analitik dengan desain cross-sectional. Responden
penelitian ini merupakan mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Baiturrahmah
Angkatan 2020 sejumlah 95 orang. Penilaian stres diukur dengan kuesioner Student-Life
Stress Inventory (SSI) dan penilaian temporomandibular disorder diukur dengan Helkimo
Index (Ananmestic Index&Dysfunction Index). Hasil : tingkat stres dialami 69 orang
(72,6%) stres ringan dan 26 orang (27,4%) stres sedang. Hasil Anamnestic index sebanyak
47 orang (49,5%) mengalami gejala ringan, 23 orang (24,2%) mengalami gejala berat dan
25 orang (26,3%) tanpa gejala. Hasil dysfunction index sebanyak 48 orang (50,5%)
mengalami disfungsi ringan, 40 orang (42,1%) mengalami disfungsi sedang dan 2 orang
(2,1%) mengalami disfungsi berat. Hasil uji chi-square menunjukkan p=0,000 (p<0,05)
terdapat hubungan antara variabel stres dan variabel temporomandibular disorder.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Temporomandibular Disorder, Stres, Helkimo Index, SSI
Subjects: R Medicine > RK Dentistry
Divisions: Fakultas Kedokteran Gigi > Program Studi Kedokteran Gigi
Depositing User: Aprina Wisrianti, SE aprina
Date Deposited: 29 Apr 2024 06:34
Last Modified: 29 Apr 2024 06:34
URI: http://repository.unbrah.ac.id/id/eprint/585

Actions (login required)

View Item
View Item