Oi Dhanisya Indra Kirana, 2110070110083 (2025) PENGARUH OBAT KUMUR DARI EKSTRAK DAUN KELOR (Moringa oleifera L.) TERHADAP PH SALIVA. Other thesis, UNIVERSITAS BAITURRAHMAH.
![[thumbnail of Oi Dhanisya Indra Kirana.pdf]](https://repository.unbrah.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Oi Dhanisya Indra Kirana.pdf
Download (847kB)
Abstract
Saliva memiliki peran penting dalam menjaga keseimbangan pH di rongga mulut Penurunan pH saliva dapat menyebabkan masalah seperti karies gigi dan penyakit periodontal Obat kumur berbahan herbal, seperti ekstrak daun kelor (Moringa oleifera L.), dianggap mampu meningkatkan pH saliva karena kandungan senyawa aktifnya. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh penggunaan obat kumur berbahan ekstrak daun kelor terhadap pH saliva. Metode yang digunakan yaitu dengan desain quasi-experimental menggunakan pre-post test group Sampel terdiri dari 52 mahasiswa pre-klinik Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Baiturrahmah angkatan 2024 dengan minuman skor dental plak 1, diberikan tiga formulasi obat kumur dengan konsentrasi 0,01%, 0,02%, dan 0,04%, kontrol (+) chlorhexidine 0,2% dan kontrol (-) aquadest Analisis data dilakukan menggunakan uji Wilcoxon Hasil penelitian menunjukkan bahwa obat kumur ekstrak daun kelor dapat meningkatkan pH saliva menjadi netral dengan konsentrasi 0.01% dengan persentase 94,2%, konsentrasi 0,02% sebanyak 86,5%, konsentrasi 0,04% sebanyak 61,5%, kontrol (+) sebanyak 90,4% dan kontrol (-) sebanyak 38,5% Kesimpulan penelitian ini menyatakan bahwa obat kumur dari ekstrak daun kelor efektif meningkatkan pH saliva menjadi netral, dengan konsentrasi paling optimal 0.02%
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | pH saliva, obat kumur herbal, ekstrak daun kelor, Moringa oleifera, kesehatan rongga mulut |
Subjects: | R Medicine > RK Dentistry |
Divisions: | Fakultas Kedokteran Gigi > Program Studi Kedokteran Gigi |
Depositing User: | Aprina Wisrianti, SE aprina |
Date Deposited: | 14 Mar 2025 06:37 |
Last Modified: | 14 Mar 2025 06:37 |
URI: | http://repository.unbrah.ac.id/id/eprint/2026 |