Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Kelelahan Kerja pada Pekerja Koperasi Tenaga Kerja Bongkar Muat Pelabuhan Teluk Bayur Padang Tahun 2024

YOLA SEPTIAWAN, NPM : 2010070120041 (2024) Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Kelelahan Kerja pada Pekerja Koperasi Tenaga Kerja Bongkar Muat Pelabuhan Teluk Bayur Padang Tahun 2024. Other thesis, UNIVERSITAS BAITURRAHMAH.

[thumbnail of YOLA SEPTIAWAN 2024.pdf] Text
YOLA SEPTIAWAN 2024.pdf

Download (796kB)

Abstract

Kelelahan kerja adalah keadaan menurunnya efisiensi, perfomansi kerja dan berkurangnya kekuatan fisik tubuh pekerja Berdasarkan data International Labour Organization (ILO) menunjukkan sekitar 32% pekerja dunia mengalami kelelahan akibat pekerjaan yang mereka lakukan. Survei awal yang dilakukan peneliti, banyak pekerja Koperbam Pelabuhan Teluk Bayur Padang mengalami kelelahan dengan keluhan sakit di bagian kepala 80%, merasa haus saat dan setelah bekerja 60% dan kaku di bagian bahu 50%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kelelahan kerja pada TKBM Pelabuhan Teluk Bayur Padang tahun 2024

Jenis penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif dengan desain cross sectional Penelitian dilakukan pada bulan Desember-Juni 2024 pada pekerja Koperbam Pelabuhan Teluk Bayur Padang Populasi pada penelitian ini berjumlah 38 pekerja, menggunakan teknik total sampling dengan kriteria inklusı dan eksklusi Pengolahan data menggunakan SPSS Instrumen penelitian menggunakan kuesioner. Analisis yang digunakan yaitu analisis univarıat dan bıvariat dengan uji Chi-Square

Hasil penelitian menunjukkan sebanyak 55,3% pekerja mengalamı kelelahan kerja, sebanyak 86,8% pekerja memiliki umur beresiko, sebanyak 55,3% pekerja dengan masa kerja > 5 tahun, sebanyak 31,6% pekerja memiliki status gızı tidak normal, dan sebanyak 65,8% pekerja dengan beban kerja tidak normal. Hasıl analisis bivariat menunjukkan adanya hubungan umur (p-value=0,012), masa kerja (p-value = 0,001), status gızı (p-value = 0,044) dan beban kerja (p-value = 0,0001) dengan kelelahan kerja pada TKBM Pelabuhan Teluk Bayur Padang

Diharapkan TKBM sebaiknya melakukan latihan fisik ringan seperti senam kaki atau senam jantung yang dapat meningkatkan kekuatan dan fleksibilitas otot. serta memperhatikan asupan gizi dan waktu istirahat yang cukup

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kelelahan Kerja, TKBM, Koperbam
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > Program Studi Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Suci Yasefia
Date Deposited: 04 Nov 2024 06:09
Last Modified: 04 Nov 2024 06:09
URI: http://repository.unbrah.ac.id/id/eprint/1405

Actions (login required)

View Item
View Item