GAMBARAN FAKTOR KOAGULASI DARAH PADA PASIEN PREEKLAMPSIA BERAT DI RSUP DR. M. DJAMIL PADANG TAHUN 2021

Gina Sonia, NPM : 1710070100085 (2023) GAMBARAN FAKTOR KOAGULASI DARAH PADA PASIEN PREEKLAMPSIA BERAT DI RSUP DR. M. DJAMIL PADANG TAHUN 2021. Other thesis, UNIVERSITAS BAITURRAHMAH.

[thumbnail of Gina Sonia 2023.pdf] Text
Gina Sonia 2023.pdf

Download (1MB)

Abstract

Preeklampsia adalah sindrom yang ditandai dengan peningkatan tekanan darah dan proteinuria yang muncul pada trimester kedua kehamilan. Preeklampsia ini biasanya akan pulih di periode postnatal

Tujuan Untuk mengetahui gambaran faktor koagulasi darah pada pasien preeklampsia berat di RSUP Dr. M. Djamil Padang tahun 2021.

Metode: Ruang lingkup penelitian ini adalah bidang ilmu obstetri ginekologi Penelitian dilakukan pada bulan Januari 2022 Januari 2023. Jenis penelitian adalah deskriptif kuantitatif Populasi terjangkau pada penelitian adalah pasien preeklampsia berat di RSUP Dr. M. Djamil Padang tahun 2021 sebanyak 76 sampel dengan teknik total sampling. Analisa data univariat disajikan dalam bentuk distribusi frekuensi dan pengolahan data menggunakan komputerisası program SPSS versi IBM 25.0

Hasil Paling banyak dengan usia berisiko yaitu 41 orang (53.9%), paling banyak dengan jumlah paritas tidak berisiko yaitu 62 orang (81.6%), paling banyak dengan nilai trombosit normal yaitu 52 orang (68,4%), paling banyak dengan nilai PT tidak normal yaitu 65 orang (85,5%), paling banyak dengan nilai APTT normal yaitu 58 orang (76.3%), dan seluruhnya dengan nilai D-dimer tidak normal yaitu 76 orang (100,0%).

Kesimpulan: Paling banyak dengan usia berisiko, paling banyak dengan jumlah paritas tidak berisiko, paling banyak dengan nilai trombosit normal, paling banyak dengan nilai PT tidak normal, paling banyak dengan nilai APTT normal dan seluruhnya dengan nilai D-dimer tidak normal.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: usia, paritas, trombosit, PT APTT, D-dimer, preeklampsia.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran > Program Studi Kedokteran Umum
Depositing User: Suci Yasefia
Date Deposited: 14 Sep 2024 04:03
Last Modified: 14 Sep 2024 04:03
URI: http://repository.unbrah.ac.id/id/eprint/952

Actions (login required)

View Item
View Item