PROFIL PASIEN PENYAKIT JANTUNG BAWAAN PADA ANAK DI RSUP DR. M. DJAMIL PADANG TAHUN 2020-2022

Dwi Wahyu Susanti`, NPM : 1910070100012 (2024) PROFIL PASIEN PENYAKIT JANTUNG BAWAAN PADA ANAK DI RSUP DR. M. DJAMIL PADANG TAHUN 2020-2022. Other thesis, UNIVERSITAS BAITURRAHMAH.

[thumbnail of Dwi Wahyu Susanti 2024.pdf] Text
Dwi Wahyu Susanti 2024.pdf

Download (1MB)

Abstract

PJB merupakan penyakit yang berbahaya, sekitar 50% kematiannya akan terjadi pada bulan pertama kehidupan. PJB sangat sulit untuk dideteksi hanya sekitar 30% bayi dengan gejala yang timbul pada minggu pertama dan sekitar 30% pada masa neonatal yang dapat menyebabkan kematian pada minggu-minggu pertama apabila tidak terdeteksı dan ditanganu sedını mungkin Tujuan: Untuk mengetahui profil pasien penyakit jantung bawaan pada anak dı

RSUP Dr. M. Djamil tahun 2020-2022

Metode: Penelitian un mencakup ruang lingkup Ilmu Penyakit Kardiovaskular

dan Ilmu Kesehatan Anak Penelitian dilakukan di Bagian Rekam Medis RSUP Dr. M. Djamil Padang Waktu penelitian ini dilakukan pada bulan April sampai September tahun 2023 Jenis penelitian ini adalah deskriptif yang menggunakan rancangan cross sectional Data diperoleh darı ınstalasi Rekam Medis RSUP Dr M. Djamıl Padang Populasi terjangkau pada penelitian ini adalah pasien anak dengan penyakit jantung bawaan di RSUP Dr M. Djamil Padang sebanyak 115 sampel dengan teknik total sampling Analısa data univarıat disajikan dalam bentuk distribusi frekuensi dan pengolahan data menggunakan komputerisasi program SPSS verst IBM 25.0

Hasil Jenis PJB terbanyak adalah VSD yaitu 39 orang (33,9%), jenis kelamin terbanyak adalah laki-laki yaitu 63 orang (54,8%), paling banyak anak usia sekolah >7 tahun yaitu 53 orang (46,1%), paling banyak dengan status gizı kurang yaitu 61 orang (53%), paling banyak tidak memiliki riwayat keluarga dengan PJB yaitu 112 orang (97,4%) dan hanya 3 orang (2,6%) memiliki riwayat keluarga PJB dan paling banyak dengan tindakan PJB intervensi non bedah (kateterisası Jantung) yaitu 62 orang (53,9%)

Kesimpulan: Jenis PJB terbanyak adalah VSD, jenis kelamin terbanyak adalah laki-laki, paling banyak anak usia sekolah >7 tahun dan sebagian besar dengan status gizi kurang Paling banyak tidak memiliki riwayat keluarga dengan PJB dan hanya 3 orang yang memiliki riwayat keluarga PJB, tindakan PJB terbanyak adalah intervensi non bedah (kateterisasi jantung)

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Jenis PJB, jenis kelamin, usia, status gizi, riwayat keluarga PJB, tindakan
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran > Program Studi Kedokteran Umum
Depositing User: Aprina Wisrianti, SE aprina
Date Deposited: 05 Sep 2024 07:08
Last Modified: 05 Sep 2024 07:08
URI: http://repository.unbrah.ac.id/id/eprint/850

Actions (login required)

View Item
View Item