Dinda Bestari, NPM : 2010070100047 (2024) PROFIL NEONATUS HIPERBILIRUBINEMIA DI RUMAH SAKIT UMUM BUNDA PADANG PERIODE 1 JANUARI 2021 SAMPAI DENGAN 31 DESEMBER 2022. Other thesis, UNIVERSITAS BAITURRAHMAH.
Dinda Bestari 2024.pdf
Download (1MB)
Abstract
Hiperbilirubinemia adalah kondisı ını dapat menimbulkan peningkatan bilirubin dalam darah lebih darı 5 mg/dl dengan timbulnya warna kuning pada kulit serta sklera mata. Data epidemiologi menunjukkan bahwa lebih darı 50% bayı baru lahır menderita ikterus yang dapat dideteksi secara klınıs dalam minggu pertama kehidupan. Tujuan penelitian untuk mengetahui Profil Neonatus Hiperbilirubinemia di Rumah Sakit Umum Bunda Padang Periode 1 Januarı 2021 sampai dengan 31 Desember 2022. Metode: Ruang lingkup dısıplın ilmu penelitian ini adalah Ilmu Kesehatan Anak Jenis penelitian ini adalah deskriptif yang menggunakan rancangan cross sectional. Populası terjangkau pada penelitian ini adalah seluruh pasien neonatus yang didiagnosis hiperbilirubinemia di RSU Bunda Padang periode 1 Januari 2021 sampai dengan 31 Desember 2022 sebanyak 96 sampel dengan teknik random sampling. Analisa data univariat disajikan dalam bentuk distribusi frekuensi dan Pengolahan data menggunakan SPSS versi 29 0. Hasil: seluruh usia saat didiagnosis hiperbilirubinemia yaitu 94 neonatus fisiologis (97,9%), jenis kelamın tebanyak adalah laki-lakı yaitu 54 neonatus (56,3%), usia gestası terbanyak adalah cukup bulan yaitu 78 neonatus (81,3%) dan berat bayı baru lahir adalah normal yaitu 69 neonatus (71,9%). Kesimpulan: Usia saat diagnosis adalah fisiologis, jenis kelamin terbanyak adalah laki-lakı, usia gestasi terbanyak adalah cukup bulan, dan berat bayı baru lahır adalah normal
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Neonatus, Hiperbilirubinemia |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Program Studi Kedokteran Umum |
Depositing User: | Aprina Wisrianti, SE aprina |
Date Deposited: | 05 Sep 2024 07:07 |
Last Modified: | 05 Sep 2024 07:07 |
URI: | http://repository.unbrah.ac.id/id/eprint/799 |