Rasyadi, Yahdian FORMULASI SEDIAAN LIP BALM DARI EKSTRAK KULIT BUAH MELINJO (Gnetum gnemon L.). Parapemikir : Jurnal Ilmiah Farmasi, 11 (3). pp. 15-21. ISSN 2549-5062
4042-13511-1-PB (1).pdf
Download (222kB)
Abstract
Lip balm merupakan sediaan kosmetik yang dapat melembapkan bibir. Kulit buah melinjo (Gnetum gnemon L.) mengandung pigmen karotenoid yang dapat dimanfaatkan sebagai pewarna alami dan memiliki aktivitas antioksidan yang berguna melindungi sel kulit dari kerusakan oksidasi dan radikal bebas, sehingga dapat mempertahankan kelembaban bibir. Tujuan penelitian ini memformulasikan sediaan lip balm dengan pemanfaatan pigmen warna alami pada ekstrak kulit buah melinjo. Lip balm diformulasikan dengan 4 variasi konsentrasi ekstrak kulit buah melinjo yaitu F0 (0%), F1 (0,9%), F2 (1,8%), dan F3 (2,7%). Evaluasi lip balm meliputi pemeriksaan homogenitas, suhu lebur, pH, uji stabilitas (freeze&thaw), uji iritasi, dan uji hedonic. Hasil pemeriksaan homogenitas seluruh formula homogen, suhu lebur pada 51-61 oC, memiliki pH 3 - 6,87, sediaan stabil pada penyimpanan selama 4 minggu, tidak terjadi iritasi, hasil uji hedonik dalam segi tekstur dan aroma yaitu seluruh formula disukai dan dalam segi warna F3 paling disukai. Maka dapat disimpulkan bahwa ekstrak kulit buah melinjo dapat diformulasikan menjadi sediaan lipbalm dan konsentrasi ekstrak kulit buah melinjo 2,7% (F3) memberikan warna paling disukai pada sediaan lip balm.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z719 Libraries (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Program Studi Farmasi Klinis |
Depositing User: | apt. Yahdian Rasyadi, M. Farm Yahdian |
Date Deposited: | 09 Jun 2024 09:11 |
Last Modified: | 09 Jun 2024 09:11 |
URI: | http://repository.unbrah.ac.id/id/eprint/768 |