Implementasi Kebijakan Kawasan Tanpa Rokok Di Rumah Sakit Umum Dacrah Kota Sawahlunto Tahun 2021

Neza Juniarahma, NPM : 1710070120018 (2021) Implementasi Kebijakan Kawasan Tanpa Rokok Di Rumah Sakit Umum Dacrah Kota Sawahlunto Tahun 2021. Other thesis, UNIVERSITAS BAITURRAHMAH.

[thumbnail of Neza Juniarahma 2021.pdf] Text
Neza Juniarahma 2021.pdf

Download (272kB)

Abstract

Kawasan Tanpa Rokok (KTR) adalah ruangan atau area yang dinyatakan

dilarang untuk kegiatan merokok. Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)

Sawahlunto merupakan rumah sakit rujukan di Kota Sawahlunto dan terakreditası

dengan tingkat Paripurna yang sudah seharusnya memiliki lingkungan yang bersih dan sehat termasuk bebas dari asap rokok. Tujuan dalam penelitian ini adalah menganalisis implementasi kebijakan kawasan tanpa rokok di RSUD Sawahlunto. Metode yang digunakan yaitu metode penelitian kualitatif dengan pengumpulan data menggunakan wawancara mendalam dan observasi. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling kepada informan kunci yaitu Direktur RSUD, kabid pelayanan, kabid humas dan pemasaran, perawat, staff layanan informasi, security

Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi kawasan tanpa rokok di Sawahlunto belum dilaksanakan dengan baik. Hal yang menjadi penghambat jalannya implementasi kebijakan kawasan tanpa rokok di RSUD Sawahlunto adalah belum pernah dilaksanakan sosialisasi pemerintah kota Sawahlunto ke RSUD, tidak ada koordinator atau penanggung jawab, tidak adanya anggaran khusus untuk KTR, serta tidak adanya regulasi operasional baik dalam bentuk peraturan, pedoman atau SOP terkait dengan kebijakan KTR.

RSUD Sawahlunto diharapkan segera membuat regulasi operasional, membuat SK Direktur terkait dengan KTR, serta menunjuk penanggung jawab agar implementasi kebijakan KTR ini dapat berjalan dengan baik.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Implementasi, Kawasan Tanpa Rokok, Rumah Sakit
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > Program Studi Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Aprina Wisrianti, SE aprina
Date Deposited: 02 May 2024 03:37
Last Modified: 02 May 2024 03:37
URI: http://repository.unbrah.ac.id/id/eprint/630

Actions (login required)

View Item
View Item