Irmansyah, NPM :1910070120008 (2023) Faktor Risiko Kejadian Diabetes Melitus Pada Lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Kampung Teleng Kota Sawahlunto Tahun 2023. Other thesis, UNIVERSITAS BAITURRAHMAH.
Irmansyah 2023.pdf
Download (255kB)
Abstract
Penyakit diabetes melitus bisa mengakibatkan komplikasi seperti penyakit jantung, stroke, kebutaan dan amputasi Prevalensi diabetes melitus pada lansia yaitu target untuk program pengendalian diabetes melitus pada lansia yaitu 90% dan hanya mencapai target sebanyak 55% dimana terdapat 112 lansia menderita diabetes melitus Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor risiko kejadian diabetes melitus pada lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Kampung Teleng Kota Sawahlunto tahun 2023
Jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan case control yang dilakukan pada bulan April 2023 sampai September 2023 Populasi dalam penelitian ini adalah lansia yang mengalami diabetes melitus sebanyak 112 orang tercatat dalam laporan tahunan Puskesmas Kampung Teleng Tahun 2022 dan sampel sebanyak 144 lansia (72 kasus 72 kontrol) dengan matching jenis kelamin. Teknik pengambilan sampel adalah purposive sampling. Pengolahan data dengan aplikasi
komputer yaitu SPSS. Hasil analisis univariat menunjukan bahwa 59,7% lansia memiliki aktivitas fisik kurang baik, 55,6% lansia memiliki pola makan tidak tepat dan 56,9% lansia memiliki pengetahuan pencegahan diabetes melitus yang kurang baik. Hasil analisis bivariat menunjukan ada hubungan yang berınakna antara aktivitas fisik (p- value 0,012), pola makan (p-value = 0,030) dan pengetahuan pencegahan DM (p-
value = 0,000) dengan kejadian diabetes melitus pada lansia di Wilayah Kerja
Puskesmas Kampung Teleng Kota Sawahlunto tahun 2023 Disarankan untuk petugas kesehatan untuk melakukan penyuluhan terhadap lansia mengenai aktivitas fisik, pola makan dan pengetahuan pencegahan DM dan memberi tempat penyelenggraan posyandu lansia. Untuk lansia di informasikan menjaga kesehatannya, harus mengonsumsi makanan secara seimbang dan tidak berlebihan dengan cara pengaturan pola makan, dan menambah informasi mengenai pencegahan diabetes melitus.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Diabetes Melitus, Lansia, Faktor Risiko |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat > Program Studi Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | Aprina Wisrianti, SE aprina |
Date Deposited: | 02 May 2024 03:37 |
Last Modified: | 02 May 2024 03:37 |
URI: | http://repository.unbrah.ac.id/id/eprint/629 |