FITRI RAHMITA, NPM : 2010070170086 (2024) HUBUNGAN LUAS LUKA OPERASI DENGAN KEJADIAN HIPOTERMI PADA PASIEN PASCA SPINAL ANESTESI DI RSUD DR.RASIDIN PADANG. Other thesis, UNIVERSITAS BAITURRAHMAH.
FITRI RAHMITA 2024.pdf
Download (1MB)
Abstract
Hipotermi pada pasien pasca pembedahan dapat disebabkan oleh Luas luka operasi yang terdapat pada pasien, dikarenakan semakin besar Luas luka operası pasien maka semangkin lama memerlukan waktu untuk menyelesaikannya sehingga pasien terpapar suhu dingin juga lebih lama. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara Luas luka operasi dengan kejadian hipotermi pada pasien pasca spinal anestesi jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan desain analitik korelational. Populası sampel dalam penelitian ini sebanyak 114 pasien. Pengambilan sampel menggunakan teknik consecutive sampling sebanyak 47 responden pasien pasca bedah elektif dengan spinal anestesi. Pengambilan sampel dilakukan di RSUD DR.Rasidin Padang. Alat ukur yang digunakan dalam pengambilan sampel yaitu penggaris luka dan lembar observasi. Kriteria inklusi dalam pengambilan sampel yaitu pasien dengan tindakan spinal anestesi, pasien yang bersedia menjadi responden, pasien dengan bedah elektif, pasien dengan ASA 1 dan 2. Analisa data menggunakan uji kendall"s tau. Hasil analisis didapatkan p-value 0,000, artinya terdapat hubungan antara Luas luka operasi dengan kejadian hipotermi
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | hipotermi, Luas luka, pasca spinal anestesi |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Fakultas Vokasi > Program Studi Keperawatan Anestesiologi |
Depositing User: | Suci Yasefia |
Date Deposited: | 30 Sep 2024 04:07 |
Last Modified: | 30 Sep 2024 04:07 |
URI: | http://repository.unbrah.ac.id/id/eprint/1012 |